BADAN METEOROLOGI KLIMATOLOGI DAN GEOFISIKA
Jl.Angkasa I No.2 Kemayoran, Jakarta 10720, Telp: (021) 4246321, fax: (021) 4246703
PO. BOX 3540 JKT, Website : http://www.bmkg.go.id, Email : info@bmkg.go.id

ANALISIS CUACA PADA KEJADIAN HUJAN LEBAT
DI SUMATERA BARAT , KABUPATEN LIMA PULUH KOTA , PANGKALAN KOTO BARU , KOTO ALAM
TANGGAL 26 DESEMBER 2023


I. INFORMASI KEJADIAN
LOKASI
  • Sumatera Barat , Kabupaten Lima Puluh Kota , Pangkalan Koto Baru , Koto Alam
  • Sumatera Barat , Kabupaten Lima Puluh Kota , Bukik Barisan , Maek
  • Sumatera Barat , Kabupaten Lima Puluh Kota , Harau , Harau
TANGGAL 26 Desember 2023 WIB
DAMPAK Banjir / Genangan, Tanah Longsor, Bangunan Rusak, Gangguan Transportasi
Banjir dan tanah longsor (Bansor) terjadi lagi di Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat (Sumbar). Satu orang pengendara meninggal dunia usai tertimbun longsor saat melintas di Jalan Sumatera Barat-Riau. "Atas kejadian ini satu orang pengendara yang sedang melintas Jalan Sumatera Barat-Riau meninggal dunia tertimbun longsor," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, dalam keterangannya, Selasa (26/12/2023). Dilihat dari data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), hujan deras mengguyur Kabupaten Lima Puluh Kota sejak Senin (25/12) hingga Selasa (26/12) pagi. Lokasi banjir dan longsor ada di Kecamatan Harau, Kecamatan Pangkalan Koto Baru, dan Kecamatan Bukit Barisan. Baca artikel detiknews, "Banjir-Longsor Terjang Lima Puluh Kota Sumbar, 1 Pengendara Tewas" selengkapnya https://news.detik.com/berita/d-7110071/banjir-longsor-terjang-lima-puluh-kota-sumbar-1-pengendara-tewas. Download Apps Detikcom Sekarang https://apps.detik.com/detik/
BERITA KEJADIAN
II. DATA PENGAMATAN SYNOPTIK
POS HUJAN CURAH HUJAN / KECEPATAN ANGIN
Pos Hujan Muara Pati
ARG Kapur IX
Pos Hujan Situjuah
Pos Hujan Luhak
​​​​​​​AWS Harau
55.0 mm
54.6 mm
41.0 mm
45.0 mm
27.2 mm
III. ANALISIS METEOROLOGI
A. SKALA GLOBAL
INDIKATOR
KETERANGAN
MJO
MJO berada pada Kuadran 1 (West Hem. and Africa)
Tidak berkontribusi terhadap proses pembentukan awan hujan di wilayah Indonesia.
Dipole Mode Indeks (DMI)
DMI : + 0.98 (normal ±0.4)
Suplai uap air dari wilayah Samudera Hindia ke wilayah Indonesia bagian barat tidak signifikan.
Indeks Surge
+4.5 (normal < +10)
Aliran massa udara dingin ke wilayah Indonesia bagian barat tidak signifikan.
B. SKALA REGIONAL
FENOMENA GELOMBANG ATMOSFER
Terdapat aktivitas gelombang Kelvin di wilayah Sumatera Barat yang menambah potensi terbentunknya awan hujan di wilayah Sumatera bagian tengah khususnya Sumatera Barat.
POLA ANGIN

Analisis angin lapisan 3000 feet pada pukul 12.00 UTC, tanggal 25 Desember 2023, menunjukkan adanya daerah konvergensi angin di wilayah Sumatera Barat. Hal ini menyebabkan penumpukan massa udara dan mendukung pertumbuhan awan hujan di wilayah tersebut.

POLA TEKANAN UDARA

KELEMBABAN UDARA
Analisis kelembaban udara tanggal 25 Desember 2023 pukul 12 UTC, menunjukkan kelembaban udara di wilayah Tanah Datar, Sumatera Barat berkisar antara 83 – 100 % dari lapisan permukaan hingga lapisan 512 mb.
C. SKALA LOKAL
LABILITAS UDARA
SI
-0.76
Potensi terjadinya Thunderstorm (TS)
LI
-3.25
Udara labil dan kemungkinan terjadi Thunderstorm (TS)
CAPE
2122.19
Energi yang besar untuk proses pertumbuhan awan konvektif
KI
38.3
Konvektif sedang
D. CITRA SATELIT CUACA
ANALISIS CITRA SATELIT CUACA
Berdasarkan citra satelit, terpantau adanya awan hujan di wilayah Kab. Lima Puluh Kota dan sekitarnya dengan suhu puncak awan berkisar antara -48°C s/d -69°C. Kondisi ini menunjukkan adanya awan Cumulonimbus dan Stratocumulus yang memicu terjadinya hujan intensitas sedang-lebat.
E. CITRA RADAR CUACA
ANALISIS CITRA RADAR CUACA
Berdasarkan pantauan dari data radar cuaca Produk CMAX terlihat adanya awan dengan nilai reflektivitas 40-45 dBZ. Hal tersebut menunjukkan bahwa awan tersebut dapat menimbulkan hujan dengan intensitas sedang-lebat.
Berdasarkan Produk PAC estimasi total curah hujan selama 24 jam lebih dari 50 mm.
IV. KESIMPULAN

Berdasarkan analisis di atas dapat disimpulkan bahwa hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang terjadi di wilayah Kab. Lima Puluh Kota, Sumatera Barat dipengaruhi oleh gelombang Kelvin, adanya konvergensi angin, kondisi udara yang labil dan kelembaban udara tinggi dari lapisan permukaan hingga 512 mb sehingga memicu pertumbuhan awan hujan di wilayah tersebut.
Berdasarkan data citra radar, hujan secara terus menerus dengan intensitas sedang-lebat terjadi mulai dari dini hari hingga keesokan pagi hari.

V. PROSPEK KEDEPAN

Dengan melihat kondisi atmosfer saat ini, untuk kondisi cuaca tiga hari kedepan, potensi hujan ekstrem di wilayah Sumatera Barat sudah tidak ada. Kondisi cuaca secara umum diprediksi berawan hingga hujan ringan dengan potensi terjadi hujan sedang hingga lebat dapat disertai dengan guntur dan angin kencang terutama pada siang dan siang hari di beberapa wilayah.

VI. INFORMASI PERINGATAN DINI
PERINGATAN DINI
PRODUK (GAMBAR/SCREENSHOOT)
MINGGUAN

2 HARI KEDEPAN
NOWCASTING

VII. LAMPIRAN
4. Citra Satelit Cuaca
5. Citra Radar
9. Data Sinoptik

13. Lainnya

MEWS Sumatera Barat
27 Desember 2023
Prakirawan Cuaca



Edolatama Febrinal, S.Tr.